DEDDY CORBUZIER SEBUT, KAESANG TAK PANTAS JADI ANAK PRESIDEN !!! MENGAPA ???



SIARANINDONESIA - Kasus dilaporkannya Kaesang oleh Muhammad Hidayat dengan tuduhan menodai agama serta ujaran kebencian membuat masyarakat prihatin. Mayoritas masyarakat meyayangkan tingkah iseng Kaesang di dalam video harus dilaporkan. Padahal, banyak sekali orang yang bertingkah jauh lebih parah, namun tidak pernah dilaporkan. Rizieq sering sekali menghina dan melontarkan ujaran kebencian di setiap ceramahnya. Kata-kata kafir, kutil babi, bunuh Ahok sudah familiar sekali diucapkan Rizieq. Kasus Kaesang yang sangat menggelitik membuat para artis ikut memberikan komentar, salah satunya adalah Deddy Corbuzier.Deddy Corbuzier membuat video yang berisi sindiran kepada Kaesang.

 “Kaesang itu ndak pantes jadi anaknya presiden,” kata Deddy Corbuzier dalam sebuah video unggahannya.

Pesulap yang kini terjun ke dunia prensenter itu kembali menyinggung permasalahan yang sedang hangat diperbincangan masyarakat. Tak pelak, Kaesang ‘anak presiden’ yang menjadi topik dalam video kali ini.

Pasalnya, Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi baru saja dilaporkan oleh seseorang bernama Muhamad Hidayat atas tuduhan penistaan agama dan ujaran kebencian.

Tuduhan tersebut didasari oleh sebuah video karya Kaesang yang menyerukan kata ‘Ndeso’ untuk menyindir oknum-oknum yang merusak toleransi. Salah satu bagian dari vlog Kaesang di YouTube episode Bapak Minta Proyek. (YOUTUBE)

Seperti halnya yang dilakukan Deddy dalam videonya yang berjudul ‘Kaesang, Itu Ndak Pantes Jadi Anak Presiden’.

Dalam video yang diunggah di laman YouTube-nya, Deddy mengatakan, Kaesang tidak pantas menjadi anak presiden. Ia bahkan menggunakan kata ‘ndak’ yang artinya sama dengan ‘tidak’, seolah meniru logat jawa Kaesang ketika bicara.

Lantas mengapa Deddy menyebut Kaesang tak pantas menjadi anak presiden?

Rupanya, menurut Deddy, dirinya yang pantas menjadi anak presiden. Deddy pun berandai-andai. Jika menjadi anak presiden, tentu dia akan meminta saham dan proyek.

“Saya akan saham dari orangtua saya di perusahaan saya. Saya akan minta proyek pembangunan jalan misalnya, saya akan minta proyek pembangunan sekolah,” tuturnya.

Apabila ada kesempatan, Deddy juga tak sungkan untuk melakukan korupsi.

“Dan kalau saya yang jadi anak presiden saya akan korupsi. Bayangkan akan sekaya apa saya nanti?” ujarnya lagi.

Namun sayangnya, dia bukan anak presiden.Tak sampai di situ, pria yang tengah diisukan dekat dengan Chika Jessica ini secara jelas menyinggung soal Kaesang yang dilaporkan ke polisi.

Host Hitam Putih itu lalu menjelaskan mengenai arti kata ‘Ndeso’ yang berulangkali diucapkan Kaesang dalam video #BapakMintaProyek.

“Ndeso itu artinya kampungan bukan orang kampung,” kata Deddy.

“Kampungan itu berbeda dengan orang kampung. Orang kampung adalah orang yang tinggal di kampung, sedangkan kampungan adalah sifat. Orang kota bisa kampungan, tapi orang kampung belum tentu kampungan,” lanjutnya.

Deddy kemudian menegaskan lagi bahwa Kaesang tak pantas menjadi anak presiden karena terlalu ‘lurus’.

“Kamu kok jadi anak presiden baik-baik gitu. Kamu kok jadi anak presiden lurus-lurus jualan martabak. Ya anak presiden yang lurus banyak, nggak cuma kamu. Tapi kalau saya nggak akan gitu,” ujar Deddy.

Pernyataan Deddy Corbuzier di dalam video yang dia buat merupakan satir untuk menunjukkan kebaikan Kaesang. Deddy Corbuzier juga sedang menyindir presiden sebelumnya dan presiden-presiden lain yang kerap memberikan proyek dan jabatan strategis kepada anggota keluarganya, atau anak-anak mereka yang meminta jabatan strategis dan proyek.

Jokowi menjadi begitu fenomenal karena dirinya tidak memberikan proyek tau jabatan strategis kepada putra-putranya. Jokowi membiarkan putra-putranya untuk mandiri dan tidak bergantung dengan dirinya. Jangan heran ketika putra-putra Jokowi harus membuka usaha sendiri. Bahkan putranya yang mendaftar tes CPNS juga harus melalui prosedur yang sama dengan yang lain. Jokowi juga tidak intervensi sehingga putranya akhirnya gagal masuk tes CPNS.

Kesederhanaan putra-putra Jokowi memang mengundang decak kagum. Saat kuliah di Singapura, Kaesang tinggal di kos yang sederhana, perabotannya tidak mewah dan tidak ada bedanya dengan mahasiswa lain. Padahal, dia adalah putra orang nomor satu di Indonesia.

Melihat putra-putra Jokowi yang begitu lurus, tidak meminta proyek atau jabatan trategis kepada bapaknya, serta lebih memilih hidup sederhana dan membuka usaha sendiri membuat Deddy Corbuzier berdecak kagum. Dengan bahasa satir, Deddy Corbuzier menyindir Kaesang tidak pantas menjadi anak presiden karena terlalu lurus.

Bukan berarti Deddy Corbuzier mengatakan bahwa anak presiden tidak boleh lurus, namun dia sedang menjelaskan ke publik bahwa Kaesang adalah anak presiden yang patut dijadikan teladan.

Seperti pepatah “buah jatuh tidak jauh dari pohonnya”, putra-putra Jokowi nampaknya mewarisi sifat bapaknya seperti sederhana, lurus, tidak mengandalkan jabatan orang tuanya, serta lebih memilih hidup mandiri.

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © siaranindoonesia. Designed by OddThemes
site hit counter