Film Baru Iko Uwais Dapat Sambutan Hangat Media Internasional

Iko Uwais


SIARANINDOONESIA, Jakarta - Iko Uwais kembali menambah deretan film Hollywood dalam filmografinya. Setelah tampil sekilas dalam Star Wars: Episode VII - The Force Awakens dan akan muncul bersama Tony Jaa di Triple Threat, ia juga akan tampil dalam film Beyond Skyline.

Trailer perdana film ini, baru saja diirilis beberapa hari lalu. Dalam film ini terlihat peran Iko Uwais sebagai Sua, seorang pejuang yang memimpin perlawanan terhadap serangan alien di muka bumi.

Dalam Beyond Skyline, Iko Uwais beradu akting dengan Frank Grillo, aktor film Zero Dark Thirty dan The Purge: Anarchy, serta Bojana Novakovic, aktris Edge of Darkness. Iko Uwais juga akan ditemani Yayan Ruhian dalam film ini.

Beyond Skyline, adalah sekuel dari Skyline, sebuah film berbujet kecil yang rilis pada tahun 2010 silam. Oleh pengamat film, Skyline mendapat kritik habis-habisan, terutama karena jalan ceritanya yang terbilang datar.


Sebaliknya, trailer film Beyond Skyline mendapat sambutan hangat dari sejumlah media. Para awak media banyak yang terkejut melihat perkembangan dalam sekuel ini.


Slashfilm menulis bahwa Beyond Skyline terlihat cukup menjanjikan. Terutama, karena film ini memiliki cerita, jajaran pemain, dan sineas yang baru. Selain itu film ini juga tak memiliki hubungan dengan film yang pertama.

Selain itu Gizmodo menyebutkan bahwa para pemain baru ini bisa dibilang merupakan peningkatan dari film pertamanya. "Plus, sekuel ini tampaknya menghadirkan aksi dan efek khusus yang meledak, beda dengan film aslinya yang lebih terisolasi," tulis Germain Lussier dari Gizmodo.


Hal serupa juga disebutkan oleh Movieweb. "Terlihat bahwa trailer ini tidak miskin aksi laga, dan setelah menyaksikan trailer ini, akan sangat mengagetkan bahwa film ini diproduksi dengan bujet US$ 20 juta, cukup kecil untuk film seukuran ini," tulis Brian Gallagher dari situs ini.


Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © siaranindoonesia. Designed by OddThemes
site hit counter